Renungan Harian YASS.
Kamis, 1 Juli 2021.
Efesus 6:10 (TB) Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya.
Efesus adalah salah satu jemaat yang diberi pujian oleh Rasul Paulus dalam kehidupan rohaninya. Dimana mereka sudah memiliki iman yang kuat di dalam Tuhan dan kehidupan rohani yang matang. Namun bukan berarti orang-orang Efesus sudah sempurna dalam kehidupan rohaninya.
Rasul Paulus mengingatkan orang-orang Efesus supaya dalam kehidupan rohani yang kuat, mereka juga harus mengingat bahwa kekuatan manusia terbatas. Apalagi dengan adanya godaan-godaan iblis. Untuk itu mereka membutuhkan kekuatan kuasa Allah. Supaya mereka tetap kuat bertahan melawan serangan iblis. Demikian juga dalam hidup kita. Jangan lengah terhadap kekuatan yang kita miliki. Sekalipun kehidupan rohani kita sudah baik, Tuhan pakai hidup kita untuk menjadi berkat, dan iman kita kuat di dalam Tuhan, namun kita tetap butuh kekuatan Allah untuk bertahan terhadap banyaknya godaan yang mungkin membuat kita jatuh.
Mari kita terus berjaga-jaga supaya iman kita tidak goyah. Bukan dengan kekuatan kita, tetapi dengan kekuatan kuasa Allah lewat Roh Kudus yang menuntun hidup kita. Supaya iman kita tetap kokoh di dalam Yesus.
Tuhan memberkati.
Elizabeth Putri